Satgas TMMD ke-126 Gandeng Baznas Laksanakan Program Bedah RUTILAHU di Lebakharjo


Malang, 3 November 2025 —

Satgas TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-126 Tahun Anggaran 2025 kembali menunjukkan komitmen kuat dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Melalui kerja sama dengan Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kabupaten Malang, pelaksanaan program Bedah Rumah Tidak Layak Huni (RUTILAHU) terus dikebut demi memberikan hunian yang lebih layak bagi warga.

Dari total rencana 30 unit rumah yang direhabilitasi, salah satunya yang berada di RT 48 RW 21, Dusun Lebaksari, Desa Lebakharjo, Kecamatan Ampelgading, kini hampir rampung. Progres tersebut menjadi bukti nyata sinergi antara Satgas TMMD dengan pemerintah daerah serta lembaga sosial dalam mendukung peningkatan kualitas hidup masyarakat pedesaan.

Program RUTILAHU ini merupakan sasaran tambahan dari sasaran fisik TMMD ke-126 yang menitikberatkan pada perbaikan kondisi tempat tinggal masyarakat kurang mampu, sehingga mampu menciptakan lingkungan yang lebih bersih, sehat, dan aman.

Selain memberikan manfaat langsung kepada masyarakat penerima bantuan, program ini juga disambut positif oleh warga sekitar. Mereka menyampaikan apresiasi kepada TNI dan Baznas atas perhatian dan kerja keras dalam membantu masyarakat yang membutuhkan.

Dengan terus dimaksimalkannya pembangunan ini, Satgas TMMD berharap seluruh target rehabilitasi rumah dapat terselesaikan tepat waktu, sehingga manfaatnya bisa segera dirasakan oleh warga Desa Lebakharjo. Sinergi TNI dan Baznas diharapkan menjadi langkah berkelanjutan dalam membangun kesejahteraan masyarakat pedesaan, khususnya di Kabupaten Malang.


Editor : Srk Samsul Arifin (Kodim 0820/Probolinggo).

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama