Minggu ke empat Bulan Oktober Satgas TMMD ke-126 Berhasil Tuntaskan Normalisasi Sungai Antrokan Sepanjang 1,3 Km di Desa Lebakharjo


Malang — Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-126 di Desa Lebakharjo, Kecamatan Ampelgading, Kabupaten Malang, sukses menyelesaikan pekerjaan normalisasi Sungai Antrokan sepanjang 1,3 kilometer. Pencapaian ini melampaui target awal sepanjang 450 meter dengan lebar 3 meter.

Keberhasilan tersebut tak lepas dari kerja keras Satgas TMMD 126 Kodim 0818/Malang-Batu yang bersinergi dengan masyarakat setempat. Normalisasi dilakukan dengan membersihkan endapan sedimen yang selama ini menyebabkan aliran air tersendat dan rawan meluap saat hujan deras.

Kini, Sungai Antrokan tampak lebih bersih dan tertata. Aliran air kembali lancar sehingga risiko banjir menurun dan lahan pertanian di sekitarnya menjadi lebih aman. Kondisi ini memberikan dampak nyata bagi warga, khususnya yang tinggal di daerah rawan banjir.

Kepala Dusun Lebaksari, Adi Prayitno, mengungkapkan apresiasinya atas program TMMD yang telah membantu mengurangi potensi banjir di wilayahnya.

> “RT 47 dan 48, RW 21 sangat rawan banjir. Semoga dengan normalisasi ini, dampak banjir dapat berkurang,” ujarnya pada Kamis (30/10/2025).

Program normalisasi Sungai Antrokan menjadi salah satu wujud nyata komitmen TMMD ke-126 dalam mendukung pembangunan infrastruktur serta meningkatkan kesejahteraan masyarakat, khususnya di wilayah pedesaan. Sinergi antara TNI dan warga diharapkan dapat terus terjalin guna mewujudkan lingkungan yang aman dan tangguh.

Editor : Kptu Yan Sugiarto (Kodim 0820/Probolinggo).

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama